#EltonFarewellTour: Kesempatan terakhir nonton konser Elton John sebelum meninggalkan dunia musik

February 22, 2018
911 Views
Foto: Facebook/Elton John.

Elton John akan menjadwalkan 300 konser tur perpisahan ke seluruh dunia bertajuk ‘Farewell Yellow Brick Road’ yang digelar sepanjang 2018-2021. Dia telah mengumumkan jadwal tur di website resminya.

Sementara ini baru rilis jadwal untuk Amerika Serikat dan Amerika Utara. Turnya bakal dimulai 8 September mendatang dan kota yang akan dikunjungi pertama adalah Allentown, Pennsylvania, Amerika Serikat.

Nama tur mirip dengan nama albumnya yang rilis 1973 silam, ‘Goodbye Yellow Brick Road’ yang terjual lebih dari 30 juta copies.

Setelah tur beres Elton John berencana menghabiskan waktunya bersama keluarga. Elton John membantah kalau penyebab pensiunnya karena masalah kesehatan.

“Prioritasku telah berubah. Kami punya anak dan itu mengubah hidup saya. Bukan berarti saya tidak akan berkarya. Namun saya tidak akan bepergian,” jelas Elton dikutip dari BBC.

Kalau belum pernah lihat Elton John live maka ini kesempatan terakhir kamu. Tapi bakal mampir ke Indonesia gak ya?


Batok.co: Ragam cerita seru dari duniamu. Terkini dan terabsurd dari seluruh penjuru planet.

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26191 views
Viral
0 shares26191 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7195 views
Viral
0 shares7195 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”