Pemuda cekik teman sekamar gara-gara debat soal Star Wars vs Star Trek

March 22, 2018
1418 Views
Star Trek vs Star Wars (Foto: Telegraph.co.uk)
Star Trek vs Star Wars (Foto: Telegraph.co.uk)

Bukan rahasia lagi kalau Star Trek dan Star Wars punya fanbase yang besar di seluruh dunia.

Kedua fans dari masing-masing kubu juga kerap berseberangan saat menentukan franchise mana yang lebih keren.

Tapi sayangnya, seorang pemuda asal Oklahoma, Amerika Serikat, Jerome Whyte (23) terlalu kebawa perasaan alias baper saat berdebat soal itu dengan teman sekamarnya.

Ia mencekik temannya. Aksinya baru berhenti setelah si teman berhasil meraih pisau saku yang berada di dekatnya.

“Pada poin ini, korban takut akan kehilangan hidupnya sehingga ia meraih pisau saku yang berada di tempat tidurnya,” ungkap kepolisian Oklahoma dalam laporan tertulisnya dikutip dari ABC News.

Tak disebut franchise mana yang dibela Jerome. Tapi yang jelas, ia kini resmi ditahan oleh pihak yang berwajib. Ia juga terbukti sedang dalam pengaruh narkotika saat peristiwa itu terjadi.

Hmm, jadi mana yang lebih keren guys, Star Wars atau Star Trek? Debatnya pakai kepala dingin aja ya…


Ragam cerita seru dari duniamu. Terkini dan terabsurd dari seluruh penjuru planet.

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26497 views
Viral
0 shares26497 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7309 views
Viral
0 shares7309 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”