Trio bintang ‘The Raid’ akhirnya bisa ngomong soal peran di ‘Star Wars Episode VII: The Force Awakens’

March 22, 2018
1030 Views

Star Wars Episode VII: The Force Awakens yang akan premiere di Indonesia 18 Desember besok akan menampilkan aksi dari trio The Raid, Yayan Ruhian, Iko Uwais, dan Cecep Arif Rahman.

Setelah dua tahun berjanji gak cerita, sekarang para bintang dari film The Raid dan The Raid 2 bisa membeberkan gimana mereka bisa terlibat di film se-fenomenal Star Wars.

“Sebelum syuting kita ada meeting dengan J.J Abrams. Saat itu kita lagi promo The Raid 2 juga. Saat itu J.J (Abrams) minta ide kita untuk bikin koreografi gerakan fighting. Dan di situ dia kasih janji supaya kita dari The Raid bisa kasih kejutan,” ujar Iko Uwais di konferensi pers yang dikutip Detik.

(WARNING: Ada spoiler di bawah)

Tapi sayangnya kejutan itu mulai terkuak saat peran mereka sebagai geng penjahat Kanjiklub di The Force Awakens bocor di sosial media.

Perannya juga gak ecek-ecek, buktinya action figure Lego Star Wars geng Kanjiklub juga sudah disiapkan.

The Force Awakens adalah permulaan baru dari kelanjutan cerita Star Wars. Pertanyaannya, kira-kira nanti kita bakal ngelihat trio The Raid lagi gak di episode-episode selanjutnya?

“Ya berharap aja. Yang kemarin aja kita harus 2 tahun diam. Apalagi yang next,” jawab Yayan Ruyian.

Betul juga sih.

Well, kita gak sabar melihat koregrafi apik dari Yayan, Iko, dan Cecep di The Force Awakens!
 

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26459 views
Viral
0 shares26459 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7288 views
Viral
0 shares7288 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”