Malas kirim uang ke istri, suami kirim foto kematian palsu

August 23, 2018
1551 Views
Danny (Foto: Istimewa via Wolipop)

Danny Gonzalez (27) asal Honduras yang merantau bekerja di Amerika Serikat memalsukan kematiannya sendiri. Alasannya, karena istrinya terlalu sering meminta uang.

Danny mengirim foto-foto ke kampung halamannya. Seolah dirinya telah menjadi mayat di sebuah rumah duka, dengan pesan yang berbunyi kalau dia meninggal akibat kanker dan asma.

Aksi Danny ketahuan setelah media lokal mulai memberitakan kematian mendadaknya hingga sampai ke teman-teman dan orangtua dia.

Kerabat dan keluarga Danny juga mulai curiga setelah melihat kejanggalan pada foto. Menurut mereka Danny terlihat menyeringai.

Juga, “mayat” Danny ketahuan terbaring di atas kasur dan kain kafan yang dipakai menyelimutinya ternyata sarung bantal.

“Istriku menelpon setiap minggu untuk meminta uang terus,” kata Danny kepada channel TV Sur, dikutip dari Mirror baru-baru ini.

“Setiap Sabtu dia menelponku mengatakan aku harus mengirim lebih banyak lagi.”

“Setelahnya dia tidak pernah mengirimiku pesan. Dia tidak pernah mengirim foto atau meminta hal lainnya.”

“Dia terus meminta dikirimkan HP. Aku telah mengiriminya enam buah katanya selalu dicuri.”

Tetangga Danny saat diwawancarai stasiun TV tadi bilang kalau orangtua Danny merasa terpukul gara-gara ulah anaknya.

Kabarnya, anggota keluarga yang lain mencap Danny sebagai anak tak tahu diri. Danny juga dikritik banyak orang di media sosial.

Menurutmu gimana perbuatan Danny?


Batok.co: Berita musik dan gaya hidup terkini.

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26195 views
Viral
0 shares26195 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7197 views
Viral
0 shares7197 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”