DJ top dunia, Hardwell, akan singgah di Jakarta dalam World Tour (2 April)

March 17, 2017
1021 Views

Hey pecinta house music, kenal sama Robert van de Corput?

Mungkin nama itu asing ya bagi kalian, tapi kalau kalian selama 5 tahun ini rajin ke club, pasti kalian pernah dengar musik dia.

Robert van de Corput adalah nama asli dari DJ yang udah dua kali menduduki posisi terbaik dunia versi DJ Magazine tahun 2013 dan 2014. Yup! Dia adalah Hardwell. Dan dia akan datang ke Jakarta pada 2 April nanti!

DJ kelahiran Belanda ini udah produksi lagu bertahun-tahun, tapi perhatian dunia baru tertuju padanya pada tahun 2009 saat dia produksi secara ilegal lagu Show Me Love vs. Be.

Gak lama setelah itu, Robert bikin record label sendiri (Revealed Recordings) dan langsung melejit di dunia house music. Aksi livenya di festival-festival seperti Tomorrowland dan Ultra, plus video-video streamingnya bikin dia terkenal sebagai DJ yang selalu tampil live dengan set yang spektakuler. YouTube chanelnya aja udah ditonton lebih dari 100 juta kali.

Pecinta EDM di Indonesia pasti juga ngakuin kerennya live Hardwell. Masih inget dong waktu Hardwell datang ke Jakarta pada 2013.

Nah, tahun ini Hardwell kembali bekerjasama dengan Ismaya untuk hadir di Jakarta dalam rangkaian World Tour I Am Hardwell – United We Are. Bisakah set kali ini lebih gokil daripada tahun 2013? Don’t miss out to find out!


“I Am Hardwell – United We Are”
2 April 2016
Ancol Beach City, Carinval Beach Ancol
Harga tiket pre-sale : Rp 420k
Pemesanan tiket dan informasi lebih lanjut kunjungi website:
https://unitedweare.djhardwell.com/tour

 

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26219 views
Viral
0 shares26219 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7213 views
Viral
0 shares7213 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”