Ditinggal saat buang air kecil di SPBU, foto seorang ibu ngebonceng polisi ngejar bus mudik viral

June 22, 2017
1896 Views
Bersama pak polisi, si ibu pun mencoba mengejar bus yang meninggalkannya saat lagi buang air kecil.
Bersama pak polisi, si ibu pun mencoba mengejar bus yang meninggalkannya saat lagi buang air kecil.

Kebelet buang air kecil saat sedang melakukan perjalanan jarak jauh memang menyebalkan. Apalagi kalau kamu naik transportasi umum yang tidak memiliki toilet dan gak bisa berhenti sewaktu-waktu.

Alhasil, begitu sang supir beristirahat atau mengisi bensin di SPBU, para penumpang biasanya akan memakai kesempatan itu untuk ke toilet.

Sayangnya, entah karena terlalu lama di toilet atau lupa pamitan saudaranya yang sedang tertidur di dalam bus, seorang ibu-ibu akhirnya tertinggal di SPBU di wilayah Brebes.

Ia bingung, busnya “hilang”. Bus PO Setia Negara tujuan Cirebon yang ia naiki telah berangkat meninggalkannya. Saudaranya juga baru menyadari hal itu setelah bus sudah terlanjur masuk ke Tol Brexit.

Ibu-ibu itu kemudian mendatangi pos polisi di dekat situ. Seorang polisi pun berbaik hati mengajaknya mengejar bus tersebut hingga mentok di jalan tol.

“Saya tidak bisa masuk ke tol menggunakan sepeda motor. Akhirnya, saya menghentikan bus lain yang mau masuk tol untuk menitipkan penumpang tersebut,” ucap petugas tim urai dari Sat Lantas Polres Brebes, Brigadir Feryan, seperti dikutip dari Liputan6.

Foto keduanya yang sedang berboncengan belakangan jadi viral setelah di-share ke media sosial.

Well, biar gak bernasib kayak ibu tadi, usahakan untuk pamit ke supir dulu ya sebelum kamu mampir ke toilet. Met mudik guys…

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26149 views
Viral
0 shares26149 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7171 views
Viral
0 shares7171 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”